DAERAHDPRD SINJAINews

Puncak Peringatan HJS 455, Wakil Ketua I DPRD Sinjai Didaulat Bacakan Sejarah Sinjai

×

Puncak Peringatan HJS 455, Wakil Ketua I DPRD Sinjai Didaulat Bacakan Sejarah Sinjai

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata—Wakil Ketua I DPRD Sinjai, Jamaluddin didaulat membacakan sejarah singkat Kabupaten Sinjai pada puncak peringatan Hari Jadi Sinjai ke-455 yang berlangsung di halaman Rumah Jabatan Bupati Sinjai. Rabu (27/2/2019).

Jamaluddin mengantikan Ketua DPRD Sinjai Abdul Haris Umar yang sedianya didaulat tampil membaca sejarah singkat Sinjai.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

” Kabupaten Sinjai dahulu terdiri dari beberapa kerajaan-kerajaan, terdiri dari beberapa kerajaan, seperti kerajaan Tellulimpoe yang tergabung dalam Pitu Limpoe. Tellulimpoe terdiri dari kerajaan-kerajaan yang berlokasi di dekat pesisir pantai Kerajaan Tondong, Bulo-bulo dan Lamatti, sedangakan kerajaan Pitu Limpoe adalah kerajaan-kerajaan yang berlokasi di dataran tinggi yaitu di Kerajaan Turungeng, Manimpahoi, Terasa,Pao, Manipi, Suka dan Bala Suka.” Urai Politisi Partai Gerindra Sinjai ini.

Dia berharap seiring dengan pertambahan usia ini Kabupaten Sinjai akan menjadi salah satu kabupaten dengan barometer perkembangan yang pesat disegala lini, terkhusus di Sul-Sel.

” Mari kita senantiasa bahu-membahu membangun Sinjai dengan berprinsip pada kearifan lokal dan kemandirian, dan tetap menjaga silaturahmi apalagi tidak lama lagi akan kembali digelar pemilu 2019 yang tentunya perlu kita sukseskan, ” Terangnya.

Lebih lanjut, dirinya yang juga putra daerah Kabupaten Sinjai ini mengajak seluruh stackeholder yang ada untuk terus bersinergi kedepannya.

“Mari tetap beriringan, kita jaga sinergitas yang ada demi mewujudkan masyarakat Sinjai yang lebih sejahtera dimasa yang akan datang.” Pungkasnya.

Wakil Gubernur (wagub) Sulsel, H. Sudirman Sulaiman, ST menghadiri puncak Hari Jadi Sinjai (HJS) ke-455 tahun 2019.

Kedatangannya disambut Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, SH,LLM dan Wabup, Andi Kartini, SP,M,Sp Ottong dan Sekda, Drs. Akbar, M,Si dan Para Asisten Setdakab Sinjai, Kepala SKPD, Camat, Lurah dan Kepala Desa yang dipusatkan di Halaman Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Rabu (27/2).

Turuthadir, Ketua DPRD Provinsi Sulsel, H. Muh. Roem, Mantan Bupati Sinjai, H. Sabirin Yahya dan Andi  Rudiyanto Asapa, Kajari Sinjai Noer Adi SH,MH, Kapolres Sinjai, AKBP. Sebpril Sesa,SH,SIK, Dandim 1424, Letkol  Inf. Oo Sahrojat, dan Forkopimda Sinjai.

Serta sejumlah undangan, serta perwakilan Bupati di beberapa Kabupaten di Sulawesi Selatan.

Dzhar