Berita

Laksanakan MUBES, Red Gank Sinjai Agendakan Pergantian Pengurus, Ketua ?

×

Laksanakan MUBES, Red Gank Sinjai Agendakan Pergantian Pengurus, Ketua ?

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata– Kelompok Suporter PSM Makassar, Red Gank Zona Sinjai akan melaksanakan Musyawarah Besar (Mubes) di Home Base Red Gank Sinjai, Kopi Ko’bi, Jalan Bhayangkara, Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai.

Musyawarah Besar yang akan berlangsung hari ini, Selasa, (24/12/2019) mulai pukul 21.00 Wita mengagendakan laporan pertanggung jawaban dan pergantian ketua serta pengurus dari periode 2018-2020 ke periode 2020-2022.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Ketua Red Gank Sinjai, Syamsul Rijal Nawir menyebut, meski menjelang dimulainya kegiatan, belum ada satupun calon yang menyatakan siap untuk bertarung jadi ketua, namun dia meyakini akan ada figur yang akan siap memimpin Red Gank Sinjai kedepan.

Dirinya juga tidak menampik untuk kembali maju menahkodai kelompok suporter yang dikenal sangat fanatik dan loyal memberi dukungan kepada PSM dimanapun Pasukan Ramang bertanding.

“Sebenarnya saya sudah masuk di jajaran pengurus harian Red Gank PSM, namun kalau teman-teman Red Gank Sinjai masih berharap saya yang nahkodai, berarti saya harus lepas jabatan di BPH Red Gank PSM, tapi saya berharap ada yang mau jadi ketua,” Katanya.

Dibawa kepemimpinan Ijal (Sapaan akrab Syamsul Rijal), selain memberi dukungan kepada PSM, Red Gank Sinjai terbilang cukup aktif melaksanakan sejumlah kegiatan, seperti turnamen futsal tahunan dan aksi sosila donor darah setiap tahun.