Bhabinkamtibmas Sinjai Borong Rutin Turun di Warganya

News | Sosial

SINJAI, Suara Jelata—Untuk mencegah segala bentuk gangguan Kamtibmas di wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Borong, Brigpol Danial Sartika datangi Pos Kamling yang ada di Dusun Maccini Desa Bonto Tengnga, Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai. Kamis, (09/01/2019).

Kegiatan yang bertujuan memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat tersebut, diharap bisa menciptakan situasi aman dan kondusif dari berbagai gangguang, terutama mencegah terjadinya tindak kriminalitas.

Brigpol. Danial Sartika memberikan pembinaan warga yang sedang melaksanakan ronda, agar meningkatkan kewaspadaan pada saat melakukan ronda
Terutama pada malam hari.

“Warga yang ronda agar meningkatkan kewaspadaan, memperhatikan lingkungannya khususnya terjadinya bencana alam mengingat sekarang curah hujan sangat tinggi sehingga rawan terjadinya bencana. Seperti tanah longsor, pohon tumbang dan bencana lainnya.”katanya.

Tidak hanya itu, Brigpol. Danial juga menghimbau ubtuk memperhatikan rumah kosong yang di tinggalkan pemiliknya dan saling menjaga dengan warga lainnya dan koordinasi setanggap mungkin apabila terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan.

Kapolsek Sinjai Borong Iptu Ambo Syahrir, SE menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan anggotanya dengan cara sambang di pos-pos kamling akan menimbulkan kesadaran masyarakat untuk peduli pada lingkungannya agar tercipta situasi yang aman dan kondusif.

Nihan

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari suarajelata.com.

Mari bergabung di Halaman Facebook "suarajelata.com", caranya klik link Suara Jelata, kemudian klik ikuti.