SINJAI, Suara Jelata–Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Sinjai Selatan telah selesai dihelat di Aula Kantor Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai. Rabu, (11/3/2020) kemarin.
Dalam rapat ini, diputuskan Syahrul Iksan menjadi ketua PAC PP Kecamatan Sinjai Selatan masa bakti 2020–2023.
Berbagai ucapan selamat kepada ketua terpilih pun datang dari berbagai kalangan, termasuk ketua Hinpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Ilmu kesehatan UIN Aluddin Makassar.
Andi Aqram Al Qadri selaku Ketua mengucapkan selamat kepada Syahrul Ikhsan, dan berharap kehadiran Pemuda Pancasila di Kecamatan Sinjai Selatan bisa bersinergi dengan pemerintah setempat khususnya menjadi wadah pemuda membangun daerah.
“Saya mengucapkan selamat kepada ketua terpilih. Semoga kehadiran sahabat semua dalam kepengurusan dapat memberikan warna tersendiri dalam membantu Pemerintah Daerah memajukan Kabupaten Sinjai, khususnya di Sinjai Selatan,” katanya.
Sebelumnya ketua terpilih Syahrul Ikhsan akan berjanji memberikan yang terbaik setelah diberikan kepercayaan menahkodai Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Sinjai Selatan.
“Semoga amanah yang diberikan bukan cuma saya, tapi seluruh pimpinan ranting yang telah mempercayakan amanah ini. Kita tidak akan jalan sendiri untuk mengambil keputusan, tapi harus bersama-sama,” katanya.
Laporan: Fatahillah















