DAERAHNewsSosial

Keluarga Besar UPTD SMAN 11 Sinjai Bagi Takjil Hasil Donasi

×

Keluarga Besar UPTD SMAN 11 Sinjai Bagi Takjil Hasil Donasi

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata— Keluarga Besar UPTD SMAN 11 Sinjai bagi-bagi takjil ke pengguna jalan di Poros Sinjai Bulukumba, tepatnya di Depan SD 85 Labettang pada Jumat, (22/05/2020).

Kegiatan Ini diakomodir oleh Ekstrakulikuler SMA 11 Sinjai yang terdiri OSIS, Pramuka dan PMR.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Takjil yang dibagikan tersebut merupakan hasil dari donasi selama beberapa hari yang selanjutnya disalurkan menjadi menu berbuka puasa bagi pengguna jalan yang melintas.

Kegiatan ini menjadi inisiatif dari keluarga besar UPT SMAN 11 Sinjai di tengah pandemi Covid-19 berbagi untuk masyarakat, sebagai wujud kepedulian.

“Kegiatan ini mengambil peran, dari kami untuk membantu masyarakat” kata Ketua Ambalan Baraniesi SMA, 11 Sinjai, Muhammad Faizal.

Masyarakat pun mengapresiasi gerakan mereka yang mempunyai ide yang bagus untuk berbagai, dan perlu dipresiasi.