DAERAHNews

Peduli Terhadap Sesama, Himagri UNISMUH Makassar Berbagi di Panti Asuhan

×

Peduli Terhadap Sesama, Himagri UNISMUH Makassar Berbagi di Panti Asuhan

Sebarkan artikel ini

GOWA, Suara Jelata— Himpunan Mahasiswa Agribisnis (Himagri), Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah (UNISMUH) Makassar menggelar aksi sosial dengan berbagi di Panti Asuhan. Kamis, (02/09/2021).

Bertajuk Himagri berbagi, aksi berlangsung di Panti Asuhan Amrullah Cabang Limbung, Jalan Sungguminasa-Takalar, Limbung Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Fajri Amin, selaku Ketua Panitia mengungkapkan bahwa hal ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa kepedulian pengurus dan kader Himagri terhadap sesama.

Sementara, Thalib selaku Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Organisasi Kader (POK) Himagri berharap bisa membantu para penerima manfaat.

“Harapan saya semoga dengan bantuan ini dapat membantu anak yatim yang ada di Panti Asuhan Amrullah Aisyiyah Cabang Limbung, serta tetap menumbuhkan dan menjaga nilai-nilai kemanusiaan dalam diri setiap kader Himagri” katanya.

Diketahui, donasi yang diberikan berupa sembako dan uang tunai, yang didapatkan dari penggalangan dana dan Bazar yang diserahkan langsung kepada pengurus Panti Asuhan.