DAERAHNews

Dampak Covid-19: Jalan Tani di Desa Sambay Dipenuhi Semak Belukar

×

Dampak Covid-19: Jalan Tani di Desa Sambay Dipenuhi Semak Belukar

Sebarkan artikel ini
Kondisi jalan tani di Desa Sambay

SIMEULUE ACEH, Suara Jelata— Terdapat tiga jalan tani di Desa Sambay, Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Simeulue yang dipenuhi semak belukar dan hampir menutupi jalan tani seperti tidak diurus atau tidak disemprot dengan obat rumput, padahal setiap panen, padi jalan itu dilintasi oleh warga setempat untuk mengangkut padi mereka.

Salah seorang warga Desa Sambay yang tidak mau disebut namanya itu mengaku kurang tau masalah jalan tani ini diurus apa tidak, itu tanggung jawab dari pemerintah desa ini untuk mengurusnya.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Menurutnya, jalan tani tersebut sering dilintasi oleh warga yang mengangkut padi, padahal dari pemerintah desa bisa menyimprot rumput yang hampir menutupi jalan tani tersebut agar jalan tani di desa ini bisa bersih dan terhindar dari bahaya seperti misalnya ular.

“Kalau jalan tani dipenuhi semak belukar, apabila ada ular yang melintas kami tidak nampak, harapan saya sebagai warga agar dari pemerintah desa bisa membersihkannya” ujarnya. Minggu, (06/02/2022).

Sementara itu, Kepala Desa Sambay, Fansisman saat dikonfirmasi media ini, membantah jika jalan tersebut tidak diurus atau disemprot, tapi anggaran pembersihan jalan tani di desa ini sudah dialihkan ke BLT.

“Ini akibat dampak dari Covid-19, karena anggaran Dana Desa (DD) dialihkan ke BLT atau disebut anggaran Covid-19, makanya jalan tani Desa Sambay tidak disemprot, kemudian untuk anggarannya tidak dianggarkan ke jalan tani” jelasnya.

Lanjut Fansisman, beberapa persen anggaran Dana Desa dialihkan ke BLT, namun tidak cukup untuk anggaran ke pembersihan Jalan tani.