SINJAI, Suara Jelata— Rektor Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai, Dr. Firdaus, M.Ag. tidak lupa memberikan ucapan selamat kepada Andi Sudirman Sulaiman (ASS) yang resmi dilantik dan ditetapkan sebagai Gubernur Sulsel masa bakti 2022-2023. Kamis, (10/03/2022) tadi.
Melalui media, Rektor IAIM Sinjai ini mewakili Civitas Akademika kampus biru sebutan IAIM Sinjai menyampaikan selamat bekerja dan berkarya buat Andi Sudirman Sulaiman.
Dirinya juga menaruh harapan, ditangan dingin Andi Sudirman, dapat meningkatkan dan memberikan perhatian khusus pada sektor Pendidikan di Sulsel, khususnya di Kabupaten Sinjai.
“Kami tentu yakin, dibawah kepemimpinan Andi Sudirman Sulaiman dapat membawa Sulawesi Selatan semakin baik dan tentu kami doakan Pak Gubernur senantiasa amanah dan selalu sehat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya,” kata Dr. Firdaus.
Seperti diketahui, Andi Sudirman Sulaiman dilantik Presiden RI, Joko Widodo disisah masa jabatan 2022-2023, “Kita juga yakin, dengan pengalaman yang dimiliki beliau selama menjabat sebagai Wagub ditambah Plt Gubernur Sulsel dapat memberikan kontribusi terbaiknya,” lanjut Rektor IAIM.
Ucapan yang diberikan Rektor IAIM, mewakili Civitas Akademika IAIM, tidaklain, karena memiliki hubungan baik, beberapa bulan terakhir dilansir dari website IAIM Sinjai, Andi Sudirman Sulaiman menghadiri kegiatan besar di kampus IAIM yang terletak di Jalan Sultan Hasanuddin No 20 Sinjai.
Pada kegiatan itu, Andi Sudirman Sulaiman masih menjabat sebagai Plt, hadir pada kegiatan Peresmian Gedung Baru KH. Ahmad Dahlan IAIM Sinjai berlantai 7, dan melakukan peletakan batu pertama pada Gedung Panritta Kitta IAIM berlantai 9 bersama Bupati ASA yang digadang-gadang menjadi icon baru di Sinjai.
Tidak hanya itu, dikesempatan yang sama, Andi Sudirman Sulaiman juga memberikan orasi ilmiahnya pada Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana dan Pascasarjana IAIM Sinjai di Gedung Auditorium H.M. Amir Said, dihadapan 450an Wisudawan/Wisudawati IAIM Sinjai saat itu.