Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Pj Bupati Sinjai, TR Fahsul Falah, berharap agar Aparatur Sipil Negara (ASN) tetap menjaga netralitas dalam pelaksanaan tugas pemerintahan.
Ia menegaskan pentingnya netralitas ASN sebagai fondasi keberlanjutan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan profesional.
“ASN memiliki peran strategis dalam mewujudkan proses demokrasi yang sehat dan adil,” ucapnya saat memberikan arahan pada upacara peringatan HUT KOPRI ke 52 dan Peringatan Hari Guru, Rabu 29/11/2023) kemarin di Halaman Kantor Bupati Sinjai.
Sayangnya, pernyataan tegas Pj Bupati Fahsul itu sangat berbanding terbalik dengan apa yang Dia lakukan. Bagaimana tidak, pada hari pertama pelaksanaan masa Kampanye (28/11/2023) kemarin, PJ Bupati Fahsul, diduga justru malah bertemu dan santap malam dengan salah satu Calon legislatif, di sebuah tempat di daerah kawasan Timur Sinjai.
Informasi yang disadap wartawan, Pj Bupati Fahsul, awalnya mendapat undangan makan malam dari salah seorang pengusaha di Sinjai, lewat komunikasi oknum yang disebut “KSB” / Ajudan bayangan di rumah pengusaha tersebut, kemudian ditempat yang sama, menyusul kedatangan oknum Caleg yang diketahui caleg DPRD Provinsi.
Tidak diketahui pasti apa yang menjadi perbincangan pada kesempatan itu, namun pertemuan mereka terlihat ramai dan sempat diabadikan oleh orang sekitar lewat video story WA.
Pj. Bupati Sinjai, yang dikonfirmasi terkait adanya pertemuan itu, dirinya tidak menampik. Sabtu, 2 Desember 2023
“Tolong dikonfirmasi dengan yang mengundang”jawabnya singkat via Watshap
Sementara pengusaha pemilik rumah bernama Rustam juga di konfirmasi membenarkan acara makan malam itu digelar dirumahnya namun dia cuma datang makan pada saat itu”iye silahturahim sama etta hj, Ndak kutauki itu karena saya cuma datang makan pada saat itu. Iye di timur” ungkapnya singkat