Polres Sinjai Gelar Pemeriksaan Kesehatan Berkala

Nasional | News

Sinjai, Suara Jelata-–Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Sulawesi Selatan melaksanakan pemeriksaan kesehatan berkala di Polres Sinjai untuk memastikan kondisi kesehatan personel Polres Sinjai. Jum’at. (5/7/2024)

Kegiatan pemeriksaan kepada personel untuk dicek kesehatannya oleh tim Bidang Dokkes Polda Sulsel bekerja sama dengan Kimia Farma.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolres Sinjai AKBP. Fery Nur Abdulah, menuturkan perhatian dan kepedulian Polri terhadap anggotanya terbilang sangat baik.

Dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan secara berkala.

“Medical check up diperlukan untuk mengetahui kesehatan personel. Jika diketahui ada yang memiliki penyakit atau gangguan kesehatan maka akan diberikan rujukan ke rumah sakit Bhayangkara Makassar untuk ditindak lanjuti,”Ujar Kapolres Sinjai.

Hasil pemeriksaan ini sekaligus sebagai upaya pencegahan karena nanti akan muncul hasil diagnosa laboratorium secara lengkap juga ada rekomendasi apa yang harus dilakukan kepada yang bersangkutan.

“Pemeriksaan ini untuk dapat mengetahui kondisi kesehatan masing-masing personil Polres Sinjai, Sehingga dengan kondisi tubuh yang sehat, dapat menunjang pelaksanaan tugas dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal. ” Tuturnya.

Sedangkan pemeriksaan kesehatan itu sendiri meliputi pemeriksaan fisik, pengambilan darah (lab), dan EKG.

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari suarajelata.com.

Mari bergabung di Halaman Facebook "suarajelata.com", caranya klik link Suara Jelata, kemudian klik ikuti.