Berita

Jalankan Program Kerja, Pemerintah Desa Terasa Sinjai Serap Aspirasi

×

Jalankan Program Kerja, Pemerintah Desa Terasa Sinjai Serap Aspirasi

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata—Dalam rangka  menyerap aspirasi buat Program Kerja (Proker) tahun 2020, pemerintah Desa Terasa bersama tim penyusun dan verifikasi  Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDesa) temui warganya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di madjid Jabal Nur, Dusun Bonto Sunggu , Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat,  Kabupaten Sinjai. Jum’at, (06/09/2019).

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Ada beberapa sekala prioritas yang di ajukan masyarakat di dusun tersebut, di antaranya bidang pembangunan dan pembinaan.

Seperti yang diungkapkan salah satu  tokoh masyarakat, Sulaiman mengatakan, bahwa yang menjadi kebutuhan adalah pengecoran jalan tani, talud, serta pembangunan posyandu.

Sekretaris Desa Terasa, sekaligus ketua tim RKPdesa, Andi Kamaruddin dalam pemaparannya mengharapkan semua pihak memberikan masukan dan hal program demi kemajuan desa di tahun yang akan datang.

“Kami harapkan selaku tim penyusun agar semua pihak memberikan usulan demi kemajuan desa ke depan,” katanya.

Laporan: Agus (Koresponden)