![]()
Wakil Gubernur akan selalu mensupport kegiataan-kegiatan positif seperti ini. (Foto: Takwa)
Scroll untuk lanjut membacaScroll untuk lanjut membaca
BONE, Suara Jelata—Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman mengapresiasi kegiatan Jejak Alam Kahu Cross Country I Adventure Bike yang diadakan oleh Komunitas Passapeda Kahu (Kompak), Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Minggu, (03/11/2019).
Dia mengatakan Cross Country I ini sangat bermanfaat karena bisa menyambung silaturahmi antara sesama.
“Passapeda (bersepeda), selain ramah lingkungan juga membantu menjaga kesehatan dan kedepan bisa pengganti motor atau mobil untuk kendaraan ke tempat kerja,” tuturnya.
Dia akan selalu mensupport kegiataan-kegiatan positif seperti ini.
“Bagaimana mengedepankan solidaritas yang tinggi dan silaturahmi yang terus terjaga, “pungkasnya.
Hari ini, Komunitas Passapeda Kahu (Kompak) bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bone melaksanakan Jejak Alam Kahu Cross Country Adventure Bike.
Cross Country bertujuan untuk memperkenalkan keindahan alam dan destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone.
Diikuti 1.500 (seribu lima ratus) pesepeda dari berbagai daerah. Salah satunya diluar Sulawesi Selatan yakni dari Polewali Mandar, Sulawesi Tengah.
Rute yang harus di tempuh peserta sepanjang 31Kilometer, Star dari Kelurahan Palattae memasuki Desa Maggenrang, Maggenrang Ke Desa Cakkela, Cakkela turun ke Desa Matajang, Matajang ke Desa Bonto Padang, Bonto Padang ke Desa Sanrego, Desa Sanrego Kembali Ke Palattae.
Setelah peserta Finis, akan dilanjutkan pengundian, dengan dorprise 1 unit motor Honda Revo, 8 Buah sepeda, mesin cuci dan lain-lainnya.
Takwa