BONE, Suara Jelata— Danrem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, pimpin Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 di TMP Watampone, Jalan Jenderal Sudirman, Kabupaten Bone. Senin, (17/08/2020).
Dalam sambutannya, Danrem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, mengatakan pihaknya, yang hadir pada upacara peringatan ke 75 Tahun hari ini untuk memperingati jasa-jasa para pahlawan.
“Perjuangan saudara adalah perjuangan kami, jalan kebaktian yang saudara tempuh adalah jalan bagi kami juga, kami berdoa semoga arwah saudara-saudara diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa serta mendapat tempat yang sewajarnya,” katanya.
Melalui momen HUT Kemerdekaan ini, Ia berharap agar masyarakat Kabupaten Bone dapat bersama-sama membangun Daerah.
“Semoga semua komponen masyarakat di Bumi Arung Palakka dapat bersama-sama membangun daerah. Sehingga Kabupaten Bone yang berkah betul-betul dapat terwujud dan dinikmati seluruh masyarakat Bone tanpa terkecuali,” kuncinya.
Laporan: Takwa