DAERAHNewsSosial

Dinas Sosial Sinjai Akan Tempel Stiker Besar di Rumah Warga Miskin

×

Dinas Sosial Sinjai Akan Tempel Stiker Besar di Rumah Warga Miskin

Sebarkan artikel ini
Salah satu rumah warga di Sinjai Tengah, yang butuh rehab dari Dinas Sosial Sinjai.(Dok.Arsip Suarajelata)
Salah satu rumah warga di Sinjai Tengah, yang butuh rehab dari Dinas Sosial Sinjai.(Dok.Arsip Suarajelata)

SINJAI, Suara Jelata—Pemerintah daerah (Pemda) Sinjai melalui Dinas Sosial Sinjai akan memasang tanda pengenal (Stiker) besar kepada pemilik Rumah yang masuk dalam kategori penerima bantuan miskin di Sinjai. Minggu, (10/3/2019).

Hal ini diutarakan Kepala Dinas (Kadis) Sosial Sinjai Muhlis Isma saat musrenbang Kecamatan di Aula Kantor Camat Sinjai Timur beberapa waktu lalu.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Menurutnya, di Sinjai ada sekitar 12900 KK lebih merupakan penerima bantuan sosial kemiskinan, disamping itu pemasangan stiker dalam ukuran besar ini menjadi penanda jika pemilik rumah masuk dalam kategori Miskin.

” Kami akan memasang stiker di semua rumah miskin dan menempelnya, 12900 KK lebih akan kami tempel stiker besar di rumahnya bahwa rumah ini rumah penerima bantuan dalam kondisi miskin, ” Katanya.

Dia berharap penerima bantuan sosial sadar jika tidak layak mendapatkan bantuan untuk jujur agar memang betul-betul bantuan kemiskinan tepat sasaran.

Rencana Dinas Sosial ini mendapat tanggapan positif dari sejumlah kalangan, salah satunya adalah Nandar pemerhati sosial d Sinjai.

” Ini sangat bagus, jadi kita tahu jika pemilik Rumah memang mendapatkan bantuan sosial karna dia miskin atau pura-pura miskin, ” Kuncinya.

Editor: Dzhar