JATENG, Suara Jelata— HUT ke-63 tahun, Akmil menggelar syukuran dengan tema, “Berkarakter, Profesional dan Akademis Menuju Word Class Academy”. Rabu, (11/11/2020).
Acara ini didahului dengan kegiatan lomba kebersihan, bakti sosial, donor darah, sepeda santai, lomba essay Taruna dan Doa bersama yang di ikuti tidak kurang dari 300 dan Taruna jumlah 635 orang.
Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI, Totok Imam, dalam kesempatan tersebut menekankan, untuk mohon doa restu, untuk Akmil mampu mengemban amanah untuk memajukan Akmil.
“Meminta saran masukan, kerjasamanya seluruh elemen sehingga Akmil semakin maju.
Lebih lanjut Mayjen TNI Totok Imam mengingatkan,” katanya.
Lanjutnya, selama 63 tahun pengabdian Akademi Militer kepada Bangsa dan Negara, sebagai lembaga pendidikan yang menempa para Taruna/ Taruni menjadi perwira, telah menunjukkan prestasi yang baik.
“Serta mampu mempersembahkan karya-karya nyata hasil tempaannya, menjadi perwira-perwira handal pengawal kedaulatan NKRI yang selalu mengedepankan kepentingan bangsa dan negara, dicintai serta mencintai rakyat,” tandasnya.
Mayjen TNI Totok Imam juga mengingatkan, agar keberhasilan yang telah telah dicapai selama ini, jangan menyebabkan cepat berpuas diri, melainkan senantiasa harus terus berupaya untuk mempertahankan dan meningkatkannya.
“Kami mengucapkan terima kasih atas pelepasan acara ini WPW Akmil tahun 2020 yang secara bersama sama hadir mengikuti acara syukuran dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-63 Akmil Tahun 2020. Kami dilahirkan dilembah tidar dan purna tugas dilembah tidar juga,” pungkasnya.
Agung Libas