ATM Kembali Demo Soal Tahura Sinjai Borong

News

SINJAI, Suara Jelata— Aliansi Tahura Menggugat (ATM) kembali menggelar aksi unjuk rasa di Tugu Bambu Sinjai, Jalan Persatuan Raya, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai. Sabtu, (27/02/2021).

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk penolakan pembangunan Bumi Perkemahan di Tahura, Kecamatan Sinjai Borong.

Dengan menggunakan sound sistem, puluhan massa unjuk rasa tersebut melalukan orasi secara bergantian dengan pengawalan yang ketat oleh Personil Polres Sinjai.

Jendral Lapangan Yusri, menegaskan akan terus melakukukan aksi unjuk rasa untuk menolak pembangunan Bumi Perkemahan di Tahura.

“Karena jelas-jelas pembangunan Tahura jelas-jelas merusak ekosistem hutan,” ujarnya.

Lanjut Yusri, menuturkan dalam momen Hari Jadi Sinjai (HJS) yang ke 457, pihaknya mengingatkan betapa pentingnya menjaga hutan.

“Dalam momen ini, kami meminta Pemrintah Kabupaten Sinjai, untuk menghentikan pembangunan Bumi Perkemahan di Tahura, sebelum bencana alam terjadi,” pungkasnya.

Sampai berita diturunkan, peserta aksi unjuk rasa bergeser di Kantor DPRD Sinjai, untuk melangsungkan aksi unjuk rasanya.

Takwa

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari suarajelata.com.

Mari bergabung di Halaman Facebook "suarajelata.com", caranya klik link Suara Jelata, kemudian klik ikuti.