SINJAI, Suara Jelata— Tim KKN UIN Alauddin Makassar, melaksanakan kegiatan penanaman 1000 bibit mangrove di Pesisir Pantai Samataring, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai. Rabu, (24/11/21).
Turut hadir dalam kegiatan itu camat sinjai timur, Lurah samataring, Danramil, Perwakilan KSM Samaturue, kepala lingkungan Pangasa dan warga sekitar.
Koordinator Kecamatan KKN UIN Alauddin Makassar, Muhammad Wahyudi, mengatakan pihaknya melakukan penanaman pohon mangrove bersama pemerintah, masyarakat dan pemuda setempat.
“Kami sangat bersyukur atas partisipasi dari mereka. Mengingat begitu pentingnya hutan mangrove bagi kelangsungan lingkungan hidup kita, perlu adanya solusi untuk penanggulangan masalah yang selama ini terjadi pada hutan mangrove. Program ini termasuk program terakhir kami sekaligus perpisahan bersama pemuda dan masyarakat setempat,” katanya.
Sementara itu, Camat Sinjai Timur, Akbar, berharap setelah dilakukan penanaman ini, alangkah baiknya juga dilakukan perawatan.
“Semoga masyarakat juga semangat dan berpartisipasi dalam hal lingkungan karena hal itu adalah kebutuhan kita bersama,” pungkasnya.