WONOSOBO JATENG, Suara Jelata – Langit wilayah Kabupaten Wonsobo Jawa Tengah tampak semarak bertabur balon warna-warni dalam rangka Festival Balon Udara Wonosobo 2024. Kegiatan berlangsung selama 10 hari, yaitu tanggal mulai 11-20 April 2024, kemudian di Alun-Alun Wonosobo pada Minggu 21 April 2024.
Diketahui, Festival Balon Udara di Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah sudah menjadi tradisi yang berlangsung sejak 2006. Festival memeriahkan lebaran ini diadakan oleh Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Jawa Tengah.
Saat awak media ini ke Desa Simbang Kalikajar, Sabtu (13/04/2024) keterangan dari panitia, pengunjung dapat menikmati indahnya balon udara selama festival berlangsung. Bahkan tidak hanya di satu wilayah saja.
Di Desa Simbang ini festival balon mulai tanggal 12 hingga 16 April 2024 dan gratis untuk pengunjung. Sehingga pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk, namun hanya membayar parkir kendaraan.
Selain menikmati pemandangan balon udara, wisatawan juga akan disajikan penampilan seperti pentas kuda lumping, kesenian tari lengger, dan festival musik. Juga tersedia berbagai stan kuliner.
Banyak pengunjung dari luar daerah berbondong-bondong mengambil foto terbaik saat datang menikmati festival balon udara tersebut. Potret pemandangan festival balon udara di Wonosobo ini pun sukses membuat netizen penasaran dan tertarik untuk mengunjungi festival tahunan tersebut.
Disebut-sebut, pemandangan festival balon udara tersebut mirip dengan penampakan balon udara yang ada di Cappadocia, Turki.
Bagi yang penasaran menikmati Festival Balon Wonosobo 2024, masih ada waktu. Berikut jadwalnya:
- Festival Balon Kembaran (11-14 April)
- Festival Balon Semayu (12 April)
- Festival Balon Karangluhur (13-14 April)
- Festival Balon Lamuk (13-14 April)
- Festival Balon Kaliasem (14-15 April)
- Festival Balon Jaraksari (16 April)
- Festival Balon Simbang (12-16 April)
- Festival Balon Mudal (17 April)
- Festival Balon Reco (16-17 April)
- Festival Balon Sambek (18-19 April)
- Festival Balon Anshor/Bojasari Siyono (14-15 April)
- Festival Balon Anshor/Candiyasan (18-19 April)
- Festival Balon Wringinanom (20 April)
- Puncak Festival 21 April di Alun-Alun Wonosobo. (Nar)