DAERAHPeristiwa

Tiga Remaja Terluka Parah dalam Kecelakaan Adu Banteng Motor di Jalan Proklamasi Brebes

×

Tiga Remaja Terluka Parah dalam Kecelakaan Adu Banteng Motor di Jalan Proklamasi Brebes

Sebarkan artikel ini

BREBES JATENG, Suara Jelata Sebuah kecelakaan  terjadi dalam ajang adu banteng motor di Jalan Proklamasi (depan Kantor Baznas)  Kecamatan/Kabupaten Brebes pada, Sabtu (11/1/2024).

Akibat kecelakaan itu, sebanyak tiga pengendara sepeda motor yang masih berusia remaja ini tergeletak di jalan raya. Hingga kini, ketiga korban masih dalam penanganan tim medis di RSUD Brebes.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Dilansir dari PanturaPos.com, kecelakaan lalu lintas ini diduga lantaran adanya adu banteng antara dua sepeda motor hingga akhirnya ketiga pengendara tergeletak bersimbah darah.

Ketiga korban rata-rata mengalami luka di bagian kepala. Dua motor matic pun ringsek. Bahkan, velg motornya pun hingga bengkok.

Kanit Laka Satlantas Polres Brebes Ipda Syaiful membenarkan peristiwa laka lantas tersebut.

Namun demikian, pihaknya masih menunggu informasi lanjutan dari pihak RSUD Brebes terkait kondisi ketiga korban tersebut.

“Ya informasi awal memang terjadi kecelakaan yang melibatkan dua sepeda motor sore tadi. Lokasinya di jalan Proklamasi, untuk jumlah korban 3 orang,” kata Syaiful. (Olam).