BREBES JATENG, Suara Jelata – Grup Senam Bucan Gemoy (Ibu-ibu Cantik Gemoy) Desa Cipelem Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah kini menempati lokasi baru untuk latihan.
Semula, latihan grup senam yang beranggotakan 25 orang ini dilakukan di Balai Desa Cipelem, namun kemudian dilarang.
‘’Kami kecewa karena dianggap tidak izin melakukan senam di balai desa, padahal sudah izin. Karena itu kita pindah,’’ ujar Baetun, Wakil Ketua Grup Senam Bucan Gemoy.
Dia menceritakan, sebelumnya, saat senam dilakukan, tiba-tiba didatangi istri Kepala Desa Cipelem. Lalu bertanya pada peserta senam, siapa yang memberi izin senam di balai desa dan ngasih kunci balai desa. Lalu, kunci itu diambil oleh istri Kades Cipelem.
Karena itu, grup yang diketuai Bunda Muliyah itu lalu pindah lokasi dan menempati rumah Asiyah salah satu anggotanya. Senam dilakukan seminggu dua kali, pada Hari Minggu dan Kamis.
Untuk menandai perpindahan dan mengawali senam di lokasi baru, Grup Senam Bucan Gemoy memotong tumpeng sebagai bentuk rasa syukur.(Olam).