Sinjai, Suara Jelata—Ada momen penuh keprihatinan saat Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda, meninjau aktivitas di Pasar Sentral Sinjai. Rabu, (15/10/2025).
Dalam kunjungannya, Wabup terlihat berhenti sejenak di depan pos jaga pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) yang kondisinya tampak memprihatinkan.
Bangunan kecil berbahan kayu itu telah lama digunakan petugas Dishub untuk menarik retribusi parkir kendaraan roda dua di area Terminal Pasar Sentral atas.
Namun, seiring waktu, pos tersebut kini terlihat lapuk, sempit, dan mulai rusak di beberapa bagian.
”Kasihan juga saya lihat tempatnya, pos ini sudah tidak layak lagi. Nanti kita carikan solusi untuk dibangun yang lebih baik,” kata Andi Mahyanto Mazda.
Kunjungan tersebut turut didampingi oleh Kepala Dinas Perhubungan Sinjai, Akbar, yang menerima langsung arahan Wabup agar segera menindaklanjuti kondisi pos tersebut.
Menurut Wabup, perhatian terhadap fasilitas kerja petugas di lapangan merupakan bagian dari upaya meningkatkan kenyamanan dan semangat kerja aparatur daerah, terutama mereka yang setiap hari bersentuhan langsung dengan masyarakat.
”Mereka ini garda terdepan dalam pelayanan dan pengaturan lalu lintas di pasar. Fasilitas yang layak akan mendukung kinerja mereka menjadi lebih baik,” kuncinya.
Momen Wabup Sinjai Tersentuh Lihat Kondisi Pos Retribusi Dishub di Pasar Sentral
