AdvetorialBeritaPEMDA SINJAIPENDIDIKAN

Dihadiri Pemerintah Kecamatan Sinjai Utara, MAN 1 Sinjai Gelar Pekan Olahraga dan Seni

×

Dihadiri Pemerintah Kecamatan Sinjai Utara, MAN 1 Sinjai Gelar Pekan Olahraga dan Seni

Sebarkan artikel ini
Hadir dalam upacara pembukaan antara lain Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai yang diwakili Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Dr. H. Syamsuddin.

Sinjai, Suara Jelata – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sinjai menggelar Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) tahun 2025. Kegiatan tahunan ini resmi dibuka melalui upacara di halaman MAN 1 Sinjai, Selasa (21/10/2025) pagi.

Hadir dalam upacara pembukaan antara lain Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai yang diwakili Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Dr. H. Syamsuddin.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Kemudian, hadir pula perwakilan dari Pemerintah Kecamatan Sinjai Utara bersama unsur Forkopimcam, Lurah Lappa, serta seluruh civitas akademika MAN 1 Sinjai.

Pembukaan PORSENI diawali dengan devile kontingen peserta dari setiap kelas. Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung hingga 27 Oktober 2025 mendatang.

Kepala MAN 1 Sinjai, Hasiah, mengatakan bahwa pelaksanaan PORSENI menjadi agenda rutin yang digelar setiap tahun sebelum siswa menghadapi ujian. Tahun ini, terdapat 23 kelas yang ikut berpartisipasi dengan total 562 siswa.

“PORSENI tahun ini melombakan 12 cabang, terdiri atas tiga cabang olahraga, tiga cabang keagamaan, dan sisanya cabang seni. Melalui kegiatan ini, kami berharap siswa dapat menyalurkan bakatnya serta mempererat keakraban antar peserta didik,” ungkap Hasiah.

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Sinjai yang diwakili Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Dr. H. Syamsuddin, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“PORSENI ini diharapkan dapat terlaksana dengan baik dan menjadi wadah pembentukan karakter serta pengembangan potensi siswa madrasah,” ujarnya.

Ia berharap, ajang ini menjadi momentum untuk menumbuhkan semangat sportivitas, kreativitas, dan kebersamaan di kalangan peserta didik menjelang akhir tahun ajaran.