NewsSosial

1 Muharram, Baznas Sinjai Berbagi Kebahagiaan Dengan Warga Tellulimpoe

×

1 Muharram, Baznas Sinjai Berbagi Kebahagiaan Dengan Warga Tellulimpoe

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata–Meskipun tanggal 20 Agustus 2020 menunjukkan warna merah, namun Badan Amil Zakat Nasional (Banzas) Kabupaten Sinjai tetap melayani ummat.

Hal itu dibuktikan dengan respon cepat pelayanan Mustahik yang berlokasi di rumah salah satu warga Dusun Batu Santung, Desa Era Baru, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai. Kamis, (20/08/2020)

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Ida, yang sempat viral akibat mengangkut air sejauh 35 Meter dari rumahnya menuju sumur dimana kondisinya mengalami cacat pada kaki.

Dalam pelayanan ini Baznas menurunkan 2 Tim sekaligus yaitu Layanan Aktif Baznas Serta Baznas Tanggap Bencana Sinjai untuk melakukan pemasangan pipa dan mesin air dari sumur seorang warga menuju rumahnya.

Bukan tanpa alasan, hal tersebut dilakukan Baznas untuk mempermudah kehidupan sehari hari warga tersebut.

Tim yang dipimpin oleh kepala Layanan Aktif (LAB), Mufassil lutfi mengatakan bantuan tersebut merupakan bagian dari program Sinjai peduli yang peruntukanya untuk masyarakat dhuafa yang ada di Sinjai.

“Dalam kesempatan itu juga ibu ida turut mengucapkan rasa terima kasih serta mendoakan para muzakki yang selama ini menyalurkan zakat, infak, dan sedekahnya di Baznas Sinjai.” katanya.

Nihan