
SINJAI, Suara Jelata—Destinasi wisata alam yang berlokasi berada di Desa Bonto Tenggah, Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan ini memang memanjakan Warga.
Meski kondisi yang kurang mendukung karna musim hujan, namun tak menyurutkan semangat pengunjung dan pemuda atau pun wisatawan lainnya tetap mendatangi Wisata tersebut walau hanya untuk foto-foto serta menikmati keindahan panorama alam di Wisata tersebut.
Menurut pengunjung, Kamil, mengatakan beruntung ada gasebo, selain fasilitas sebagai pelengkap juga untuk berteduh saat hujan.
“Dingin memang Borong, tapi mau diapa kita terlanjur dilokasi dan itu bukan alasan untuk tidak menikmati pemandangan yang indah,”Katanya.
Dilansir dari salah satu media, Bukit Pattiro-Tiroang ini berbatasan dengan Kawasan Wisata Kahayya, Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba.
Pada akhir Tahun 2018 lalu, Kepala Desa Bontotengnga, Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai, Kaswan Mahmud (37) memiliki gagasan baru.
Ia bersama masyarakatnya menyulap bukit gersang di Pattiro-tiroang, Dusun Balantieng, Desa Bontotangnga menjadi spot objek wisata.
Pada Desember 2018 itu, Kaswan dibantu 80 orang warganya berjibaku untuk dapat merampungkan pembangunan gazebo.
Juga membangun sejumlah spot untuk ditempati pengunjung berselfie. Bahkan membangun sebuah perahu di atas bukit tersebut.
Dan tepat 1 Januari 2019 lalu, Objek wisata Pattiro-tiroang resmi diluncurkan oleh Bupati Sinjai A Seto Gadhista Asapa.
Seto ikut mengapresiasi usaha Kepala Desa Kaswan bersama masyarakatnya dan bantuan Kementerian Ketenagakerjaan atas bantuan programnya di desa itu.
Kini Bukit Pattiro-tiroang, menjadi spot wisata di Sinjai yang paling banyak dikunjungi diawal tahun ini.
Objek ini mampu menarik perhatian warga asal Sinjai dan Kabupaten Bulukumba.
Obejek wisata ini berada di bukit di depan Gunung Lompo Battang. Dan diatas lembah Sungai Balantieng.
Sehingga jika cuaca cerah pemandangan gunung Lompobattang cukup indah mempesona dan kabut lembah Balantieng menambah kesejukan Bukit Pattiro-tiroang.
Nandar SJ