Berita

Karang Taruna Desa Alenangka Sinjai Godok Objek Wisata Baru “Bulu Paccing”

×

Karang Taruna Desa Alenangka Sinjai Godok Objek Wisata Baru “Bulu Paccing”

Sebarkan artikel ini

Sinjai, Suara Jelata – Pengurus Karang Taruna Desa Alenangka, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Sulsel, mulai godok tempat wisata baru “Bulu Paccing”.

Terletak di Dusun Lappacilama, Desa Alenangka. Hal ini, di sampaikan oleh ketua Karang Taruna Alenangka, Tamsil. Sabtu (1/2/20).

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Tamsil mengatakan bahwa “Bulu Paccing” ini merupakan sebuah gunung yang ditumbuhi oleh pohon Pinus yang suasananya hampir mirip dengan wisata Malino, Kabupaten Gowa.

Dengan ketinggian kira-kira mencapai 200 meter, serta jarak tempuh dari jalan raya  sekitar 10 menit.

“Kita harus berjalan kaki, karena di pinggiran gunung, kita melewati pematang sawah untuk ke lokasi tersebut, dengan perkiraan 95% menggambarkan suasana perdesaan,” ujar Tamsil.

“Kami sementara berbincang bersama dengan Pengurus Karang Taruna kebetulan ada bidang yang cocok untuk itu yaitu bidang seni, olahraga dan pariwisata,” imbuhnya.

Lebih lanjut, kata dia, perlu dikembangkan potensi yang ada di desa, terutama potensi wisata yang dapat menarik pengunjung dan bernilai ekonomi bagi Pendapatan Asli Desa (PAD).

Tamsil membeberkan, “Bulu paccing” ini cocok untuk lokasi berfoto dengan pemandangan yang indah serta suasana perdesaan dan juga tepat untuk camping.(*)