SINJAI, Suara Jelata— Mengantisipasi penyebaran Covid-19, Tim Relawan Desa Tellulimpoe, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, kembali melakukan menyemprotan Desinfektan di Tempat-tempat umum.
Yakni di Masjid, Sekolah, Posyandu, Toko-toko masyarakat, dan juga di Pasar Desa. Rabu, (29/04/2002).
Kegiatan ini ini dilaksanakan atas arahan Ketua Relawan Desa, dalam hal ini Kepala Desa Tellulimpoe, Muh. Amin Maddi.
Kepala Desa, meminta agar tim relawan melakukan penyemprotan ke tempat umum yang disekitar wilayah Desa Tellulimpoe.
Lainnya, Ketua BPD Desa Tellulimpoe Taniruddin, mengatakan dia yang akan turun langsung bersama teman teman relawan melakukan penyemprotan Desinfektan.
Ditempat yang sama, Herman, selaku Relawan Desa, berharap semoga dengan adanya kegiatan seperti ini penyemprotan Desinfektan ketempat tempat umum disetiap dusun itu dapat mencegah terjadinya penularan dan memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Masyarakat Desa Tellulimpoe secara umum sadar akan aturan pemerintah dalam upaya memutuskan Mata Rantai penyebaran Covid-19,” kuncinya. (Rls)
Takwa