News

Apel Bersama, Polres Sinjai Bagi-bagi Masker Serentak dan Kampanye Jaga Jarak

×

Apel Bersama, Polres Sinjai Bagi-bagi Masker Serentak dan Kampanye Jaga Jarak

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata— Kepolisian Resor Sinjai menggelar apel bersama pembagian masker serentak, kampanye jaga jarak, dan hindari kerumunan dalam rangka Ops Yustisi penggunaan masker untuk peningkatan disiplin protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19. Kamis (10/9/2020).

Selaku pemimpin Apel. Kapolres Sinjai, AKBP. Iwan Irmawan, dan komandan apel IPDA. Agus Sofyan, yang diikuti oleh pejabat utama Polres Sinjai, para Kasat, dan para perwira staf.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Adapun peserta Apel terdiri dari TNI-AD Kodim 1424 sinjai, personil Polres Sinjai, Sat Pol. PP, Dishub dan dari Dinas Kesehatan Sinjai.

Pada kegiatan tersebut dilakukan penyerahan masker secara simbolis oleh Kapolres Sinjai kepada masing-masing perwakilan yakni dari TNI, Polres Sinjai, Sat Pol.PP, Dishub, dan Dinas Kesehatan.

Kapolres Sinjai mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia dalam rangka Operasi Yustisi pembagian masker untuk menekan penyebaran Covid-19.

“Operasi Yustisi digelar dalam rangka pendisiplinan masyarakat dalam penggunaan masker. Dan Kegiatan dilaksanakan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19,” katanya.

Kapolres Sinjai juga berharap, semoga gerakan pembagian masker ini dapat menekan penyebaran Covid-19.

“Harapan kami agar terus tak henti-hentinya kita menghimbau masyarakat untuk tetap pakai masker. Karena Maskerku melindungimu dan Maskermu melindungiku,” pungkasnya.

Selain itu, Kapolres Sinjai berharap agar masyarakat di wilayah hukum Polres Sinjai agar tetap mengikuti himbauan Pemerintah 3 M, yakni Memakai masker, Menjaga jarak serta rajin Mencuci tangan dengan sabun.

Diketahui, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian masker di Pasar Sentral yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sinjai.