News

Pengurus IKA Ilmu Pemerintahan Fisip UMSi Resmi Dilantik

×

Pengurus IKA Ilmu Pemerintahan Fisip UMSi Resmi Dilantik

Sebarkan artikel ini

SINJAI, Suara Jelata—Pengurus Ikatan Alumni (IKA) Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universiras Muhammadiyah Sinjai (UMSI) resmi dilantik. Minggu, (4/3/2021).

Dengan protokol kesehatan yang ketat, pelantikan berlangsung dalam acara Ramah Tamah Wisuda Sarjana Angkatan Pertama UMSi di Amaly Coffe, di Jalan H. Perdana Kusuma, Kelurahan Lappa, Kabupaten Sinjai.

Scroll untuk lanjut membaca















Adapun pengurus Ikatan Alumni terdiri dari mahasiswa lulusan Ilmu Pemerintahan dari setiap angkatan.

Diantara nama-nama pengurus yang dilantik yakni, Muh. Azhar Asis S. Ip selaku Ketua IKA, Sekretaris Bahrum. Sip, Kordinator Bidang Organisasi Iwan Setiawan. S. Ip, Kordinator Litbang Ahmad Tang. S. Ip, Kordinator Bina Profesi Zakaria Ramli. S. Ip, Kordinator Bidang Humas Muh. Izhar. S.ip dan Bidang Sosbud Fitriani. S. Ip.

Dr. Hermansyah, Wakil Dekan Fisip UMSi yang didaulat melantik pengurus IKA berharap pengurus nantinya dapat mengembang amanah dan menjalankan roda organisasi.

Sementara itu, Ketua IKA IP, Azhar. S.ip berjanji siap mendedikasikan diri dan mengemban amanah organisasi sesuai visi misi kedepannya.

Pelantikan ini dihadiri oleh segenap jajaran Civitas akademik UMSi dan calon Wisudawan.