SINJAI, Suara Jelata— Himpunan Mahasiswa Agroteknologi (Himagrotek) Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) melaksanakan Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus Periode 2022-2023.
Pelantikan kali ini mengambil tema “Mewujudkan kepengurusan Himagrotek yang solid, kreatif dan mampu berbuat untuk pertanian yang berkelanjutan” yang bertempat di Kampus UMSi, Jalan Teuku Umar. Sabtu, (08/01/2022).
Ketua Umum Himagrotek Faperta UMSi, Haeril, berharap kedepannya selaku Ketua Umum Himagrotek bisa bekerja sama dengan baik dengan sesama pengurus demi Himagrotek yang lebih maju lagi kedepannya.
Sementara diketahui, kegiatan pelantikan dan rapat kerja dilaksanakan Sabtu-Minggu, 08-09 Januari 2022 di Kampus UMSi.
Presma BEM UMSi, Faiz Fakhruddin mengucapkan selamat menjalani masa-masa perjuangan selama satu tahun kedepan.
Ia juga menambahkan, melalui rapat kerja tentunya diharapkan melahirkan program kerja yang dapat mengembangkan organisasi maupun kampus.
Faiz juga mengucapkan selamat atas perjuangan satu tahun pengurus kemarin dan tetap mendampingi pengurus baru dalam menyusun program dan menjalani nantinya.
Dalam sambutannya, Ketua Prodi Agroteknologi, Asri. B menekankan solidaritas dalam kepengurusan dan pengurus yang baru dilantik bisa menjalin kerjasama.
“Kalau tidak ada solidaritas dan kerjasama, komitmen dalam organisasi itu seharusnya membangun kerjasama” katanya.
Di tempat yang sama, Dekan Fakultas Pertanian, Dr Hakim Fattah yang melantik pengurus Himagrotek Faperta UMSi dalam penyampaiannya mengharapkan pengurus yang terpilih dalam raker untuk memilih program kerja yang bisa bekerjasama dengan instansi.
Ia juga mengucapkan selamat kepada pengurus baru dan semoga bisa menjalankan tugas amanah yang baru.
Kegiatan ini juga dihadiri Organisasi Kemahasiswaan lingkup UMSi dan IAIM Sinjai.