Cetak Kader Kepalangmerahan, KSR-PMI IAIM Sinjai Gelar Diklatsar XXII

News

SINJAI, Suara Jelata—Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai, Dr. Muh Anis, M.Hum. membuka kegiatan Diklatsar Angkatan XXII KSR-PMI Unit 101 IAIM Sinjai bertempat di ruang pola ex kantor Bupati Sinjai. Senin, (24/01/2022) pagi.

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR-PMI) IAIM Sinjai menggelar Diklatsar sebagai ajang penguatan SDM terhadap mahasiswa yang tergabung di dalam organisasi ini.

Hal itu disampaikan Komandan KSR-PMI IAIM Sinjai, Fauzul dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam menjalani proses banyak hal yang dapat dilalui, “Maka jalankan dan nikmati prosesnya, kegiatan ini setiap kepengurusan kita adakan,” kata Fauzul.

Sementara itu Wakil Rektor III IAIM Sinjai, dalam sambutannya menyebut KSR-PMI IAIM Sinjai sebagai organisasi tertua IAIM Sinjai, dari STAIM. Tidak hanya itu, kata Anis sapaan akrabnya KSR-PMI IAIM Sinjai juga menyuplai banyak kontributor kepalangmerahan untuk PMI Sinjai.

“Dengan adanya KSR-PMI IAIM menjadi suplay kontributor utama kepalang merahan di PMI Sinjai dengan banyaknya senior alumninya yang masih setia mendampingi adek-adeknya dalam organisasi,” katanya.

Ditempat yang sama, Ilham Nur mewakili Ketua PMI Sinjai, Andi Nurhilda Daramata Seto, juga berharap kepada peserta Diklatsar KSR-PMI IAIM Sinjai untuk berproses agar mampu menjadi SDM yang mumpuni di Bidang Kemanusiaan.

Seperti diketahui, kegiatan ini akan dilanjutkan di kampus IAIM Sinjai, untuk kegiatan Indoor dan kegiatan lapangan bakal dilangsungkan di Desa Massaile, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari suarajelata.com.

Mari bergabung di Halaman Facebook "suarajelata.com", caranya klik link Suara Jelata, kemudian klik ikuti.

Penulis: Fatahillah