MALANG JATIM, Suara Jelata – Dalam rangka penataan Satuan jajaran TNI AD, Batalyon Armed 1/Roket berubah nama menjadi Batalyon Armed (Yonarmed) 1/Ajusta Yudha. Perubahan nama Satuan yang beralamat di Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, ini berlaku mulai Jumat (01/03/2024).
Danyonarmed 1/Ajusta Yuda Mayor Arm Ihalauw Garry Herlambang, S.Sos. mengatakan perubahan nama satuan Armed 1 ini tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Nomor Kep 480/VIII/2023 tentang penataan satuan di jajaran TNI AD.
“Keputusan ini ditetapkan pada tanggal 28 Agustus 2023 lalu,” ungkap Danyon.
Adapun perubahan nama satuan Yonarmed 1/Ajusta Yudha ini bersamaan dengan seluruh jajaran di lingkungan TNI AD.
Danyonarmed 1 Kostrad berharap dengan adanya perubahan nama Satuan ini mampu menjadi motivasi para Prajurit Yonarmed 1/Ajusta Yudha untuk lebih semangat.
“Serta selalu siap dalam melaksanakan tugas-tugas dari Komando Atas,” pungkas Mayor Arm Ihalauw Garry Herlambang. (Iman)