255 Calon Siswa Baru MTs Negeri 1 Ternate Ikuti Masa Ta’aruf

Berita | DAERAH | PENDIDIKAN
MTs Negeri 1 Kota Ternate menggelar acara pembukaan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (Matsama) Tahun Pelajaran 2024/2025, Senin (15/07/2025). (foto: Ateng)

KOTA TERNATE MALUT, Suara Jelata Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Ternate pagi tadi menggelar acara pembukaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) Tahun Pelajaran 2024/2025, Senin (15/07/2024).

Gelaran kegiatan yang berlangsung di halaman madrasah tersebut diikuti Kepala Madrasah (Kamad), Dewan Guru, Kepala TU dan staf. Selain itu hadir pula peserta didik Kelas VIII dan IX, juga para calon peserta didik baru yang berjumlah 255 orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Matsama MTsN 1 Ternate Tahun Pelajaran 2024/2025 mengusung tema, “Melahirkan Generasi Cerdas, Kreatif dan Berakhlak Mulia”. Tema ini sepadan dengan visi madrasah yakni membentuk dan melahirkan peserta didik yang cerdas secara intelektual dan memiliki karakter atau Akhlakul Karimah.

Dalam laporan dan sambutan, Ketua Panitia pelaksana Matsama MTsN 1 Ternate Tahun Pelajaran 2024/2025, Ade Irma Anggraeni, S.Sos, mengatakan, masa ta’aruf ini akan berlangsung tiga hari, tanggal 15-18 Juli 2024.

Tujuan dilaksanakannya Masa Ta’aruf Siswa Madrasah ini adalah untuk membangun karakter kedisiplinan, karakter beriman dan bertakwa kepada Allah SWT. Selain itu masa ta’aruf ini juga bertujuan untuk membentuk sikap kreatif siswa.

Ade Irma menyebutkan, sebelum digelarnya Matsama, Panitia telah membuka Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) sejak bulan Mei hingga Juli 2024.

Kegiatan PPDB dalam interval waktu tersebut telah berhasil merekrut calon siswa baru sebanyak 255 orang. Jumlah tersebut nantinya dibagi dalam 9 rombongan belajar (Rombel).

“Untuk memberikan semacam apresiasi secara historis terhadap kemajuan peradaban Islam tempo dulu, panitia mengelompokkan peserta Matsama dengan menggunakan nama kelompok yang diambil dari nama para ilmuwan Islam,” tutur Ade Irma.

Ia berharap semua calon peserta didik baru atau calon siswa pasca mengikuti Matsama selain dapat mengenal lingkungan madrasah. Mereka juga secepatnya dapat beradaptasi dengan sesama teman, senior dan seluruh Dewan Guru.

“Kami juga berharap presentasi materi oleh para narasumber dapat memberikan referensi pengetahuan untuk peserta didik. Ini untuk membentuk tipikal karakter siswa yang berakhlakul karimah,” ujarnya.

Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 1 Ternate, Sahdi Muhammad Laher, S.Ag dalam sambutan pembukaan Matsama mengatakan, para siswa peserta didik baru MTsN 1 diberikan hak dan kewajiban yang setara untuk meningkatkan kualitas diri dan kualitas intelektual.

“Kesempatan tersebut wajib dimanfaatkan sebaik mungkin. Jika kalian gagal memanfaatkan kesempatan tersebut, kalian tidak akan menjadi yang terbaik. Ketahuilah madrasah ini adalah madrasah unggulan yang difasilitasi dengan sarana prasarana pembelajaran yang serba lengkap. Kalian tidak perlu ragu dan berkecil hati. Jadilah generasi terbaik dengan menempa diri sebaik mungkin di madrasah ini,” tegasnya.

Terkait kegiatan Matsama, Sahdi mengatakan, ada muatan materi yang berkaitan dengan Moderasi Beragama. Ini dimaksudkan untuk menghindari pemikiran-pemikiran radikal di kalangan peserta didik.

“Kami berharap dengan materi ini, impact-nya akan terlahir konsep pemikiran siswa atau peserta didik yang pluralisme, sikap toleransi dan memandang manusia dalam konteks universal. Siswa akan menghargai perbedaan suku, etnis dan agama,” ujarnya.

“Di Tahun Pelajaran 2024/2025, MTsN 1 Ternate akan siap menambah program Bimbingan Kaligrafi. Ini untuk mengasah keterampilan siswa. Mereka yang berprestasi di bidang Ekskul melalui program Bimbingan Kaligrafi nantinya diikutsertakan dalam lomba MTQ. Program ini belum dimiliki oleh madrasah lainnya di Kota Ternate, selain Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Ternate,” ungkap Sahdi.

Sahdi menyebutkan, terkait guru yang nantinya melatih program tersebut diambil dari guru MTsN 1. Ini karena MTsN 1 memiliki guru kaligrafi yang juga juri pada MTQ tingkat kota dan provinsi. (Ateng)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari suarajelata.com.

Mari bergabung di Halaman Facebook "suarajelata.com", caranya klik link Suara Jelata, kemudian klik ikuti.