BeritaDAERAHTNI

Yonarmed 11 Kostrad Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah

×

Yonarmed 11 Kostrad Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah

Sebarkan artikel ini
Keluarga Besar Yonarmed 11/GG/2/2 Kostrad menggelar acara Do'a Bersama memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah, Senin (15/07/2024). (foto: PenEleven/Narwan)

KOTA MAGELANG JATENG, Suara Jelata Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah, Yonarmed 11/GG/2/2 Kostrad menggelar acara Do’a Bersama yang diikuti seluruh Prajurit dan Persit Yonarmed 11 Kostrad. Kegiatan bertempat di Gedung Guntur Geni (G3) Kelurahan Gelangan, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang, Senin (15/07/2024).

Acara peringatan tahun baru Islam kali ini mengusung tema “Jadikan Muharram untuk perubahan yang lebih baik menuju Indonesia emas 2045”, dapat dijabarkan dalam upaya mewujudkan pengabdian dan kinerja terbaik dalam melaksanakan tugas di mana pun kita berada.

Scroll untuk lanjut membaca
Scroll untuk lanjut membaca

Muharram adalah bulan yang agung, Muharram adalah Syahrullah yang berarti bulannya Allah SWT. Saat itu, Hijrah yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW, 15 abad yang silam itu, merupakan mata rantai perjuangan untuk membangun tatanan kehidupan masyarakat yang memberi jaminan kebebasan. Yaitu kebebasan untuk menegakkan akidah, menjalankan ibadah, serta merealisasi ajaran Islam yang rahmatan lil alamin, rahmat bagi alam semesta.

Dalam sambutannya, Kapten Arm Eduward Siregar Selaku Pasipers Yonarmed 11 Kostrad mewakili Danyonarmed 11 Kostrad mengucapkan rasa syukur karena pada hari ini kita semua masih dapat bertemu dengan Tahun Baru Islam. Bulan ini menandai masuknya bulan pertama dalam kalender Hijriah, yaitu bulan Muharram.

“Mari kita sambut tahun baru Hijriah ini dengan hijrah dalam hari, pikiran dan tindakan kita. Dari yang kurang baik ke yang lebih baik, dari yang negatif ke positif, sehingga mampu menjadi insan yang baik dan mampu melaksanakan tugas dengan baik pula,” ajaknya. (Nar)