MALANG JATIM, Suara Jelata – Sebanyak 9 atlet Pencak Silat Kontingen Ajusta kembali menorehkan prestasi dalam event Kejuaraan Nasional Pencak Silat IPSI Malang Championship 2024. Kejuaraan ini memperebutkan Piala Kemenpora RI dan Wali Kota Malang yang diselenggarakan pada tanggal 27 – 28 Juli 2024 di GOR Ken Arok Kota Malang, Provinsi Jawa Timur, Minggu (28/07/2024).
Selain mengikuti kejuaraan Pencak Silat tersebut, para atlet juga bertujuan untuk mengasah kemampuan bela dirinya dan mengasuh nental untuk jadi sang juara.
Dalam kejuaraan tersebut, Kontingen Pencak Silat Ajusta Pratu Irvan mendapatkan Juara 1 Tanding Kelas E Putra tingkat dewasa, Prada Sanni Juara I Tanding Kelas C Putra tingkat dewasa. Juga 7 atlet lainnya dari Komisariat Yonarmed 1 Kostrad juga memperoleh prestasi yang gemilang.
Letkol Arm Ihalauw Garry Herlambang, S.Sos., selaku Danyonarmed 1 Kostrad merasa bangga atas pretasi yang diraih,. Dikatakan walaupun dalam kepadatan jadwal kegiatan satuan, tetapi tetap memanfaatkan waktu luang untuk berlatih keras menorehkan prestasi dan mengharumkan nama Satuan.
“Prestasi yang membanggakan ini, semoga menjadi contoh semangat bagi Prajurit Ajusta yang lain untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik di mana pun berada,” jelasnya. (Iman)