MAGELANG JATENG, Suara Jelata – Bersamaan dengan momentum Milad ke-113 Muhammadiyah, SMA Muhammadiyah 1 Muntilan melakukan terobosan baru dalam upaya meningkatkan layanan dan mutu pendidikan. Terobosan berupa peluncuran program internasional (PI) “Double Track International Program in Germany,” kerjasama dengan Matahari Global Edu (MGE), Rabu (26/11/2025).
Matahari Global Edu (MGE) adalah program pendidikan global di bawah Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non Formal (Dikdasmen PNF) Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Program ini berfokus pada peningkatan mutu pendidikan Muhammadiyah agar berorientasi internasional, dengan tujuan menyiapkan siswa untuk studi di luar negeri, seperti melalui program “Double Track in Germany.”
Kepala SMA Muhammadiyah 1 Muntilan Eddy Yusuf, S.Pd mengatakan program ini merupakan program Dikdasmen dan PNF PP Muhammadiyah terkait International Program .
“Sekolah kami ditunjuk sebagai sekolah pelaksana double track yaitu sekolah yang lulusanya bisa langsung bekerja dan kuliah di Jerman selama delapan semester dengan beasiswa penuh,” kata Eddy.
Untuk mengawali program ini, sekolah menghadirkan orang tua wali siswa, untuk diberikan sosialisasi tentang peluang melanjutkan kuliah dan bekerja di luar negeri melalui program double track international program in Germany. Melalui program ini para lulusan dapat menempuh jenjang pendidikan strata 1 di Indonesia dan program strata 2 di luar negeri, sesuai dengan harapan mendikbud.
Andra Prabangkara, perwakilan dari MGE mengatakan siap membantu para siswa mulai dari awal hingga mereka lulus S2.
“Target kami mencetak pemimpin pemimpin bangsa yang bisa berdakwah di luar negeri. Di Jerman peluang kerja lebih luas. MGE ini hadir guna membantu mengembangkan mutu pendidikan Muhammadiyah yang berorientasi internasional dan menyiapkan generasi muda untuk pendidikan global,” tuturnya.
Peluncuran program ini didukung penuh dan disambut baik oleh jajaran Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Magelang, karena sangat membantu para siswa dalam mengembangkan potensinya dan bisa meningkatkan mutu pendidikan Muhammadiyah.
“Kami sangat bangga dan mendukung program ini karena memberi kesempatan kepada siswa untuk mendapatkan keterampilan global dan ijasah sarjana, ” kata Anis Asroni, Ketua PCM Muntilan di sela-sela acara launching.
Diketahui, SMA Muhammadiyah 1 Muntilan berdiri sejak 1978. Saat ini merupakan SMA swasta terbesar dengan jumlah siswa terbanyak di Kabupaten Magelang.
Sekolah ini memiliki banyak prestasi baik akademik maupun non-akademik. Pada festival kesenian akhir tahun 2025, SMA Muhammadiyah 1 Muntilan ditunjuk oleh Lembaga Seni Budaya dan Olah Raga (LSBO) Daerah untuk mewakili tampil di festival kesenian yang diselenggarakan LSBO wilayah di Gedung PWM Jawa Tengah. (Nar)















