KOTA TEGAL JATENG, Suara Jelata – Calon Anggota Legislatif (Caleg) Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Tegal Timur dari Partai Gelora Dwi Febrianti SK, mengemban misi menjadi anggota DPRD yang mewakili rakyat bukan mewakili kepentingan Partai maupun kelompok.
Sedangkan misinya yaitu, mengemban marwah Lembaga DPRD dan mengembalikan tugas dan fungsi anggota DPRD pada tupoksi yang sebenarnya serta mengembalikan pelaksanaan dan pengelolaan Pokir pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Kemudian, memperjuangkan aspirasi masyarakat secara benar dan tidak melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Selanjutnya, peduli dan tanggap terhadap permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat akibat salah kebijakan dengan melaksanakan tupoksi anggota DPRD secara benar dan menjunjung tinggi kode etik.
Adapun, motivasi anak kedua dari pasangan Almarhum S.Suratno yang merupakan pengusaha sukses Kota Tegal dan Khamaroh ini maju di kontestasi Pemilihan Legislatif tahun 2024 yakni, ingin mengangkat derajat ekonomi masyarakat. Khususnya di Kota Tegal, Provinsi Jawa Tengah.
Ibu muda dari 6 anak yang beralamat di Jalan perintis kemerdekaan Gg.17 no 50 Panggung Kota Tegal, kelahiran Kota Tegal pada 10 februari 1982 ini kerap aktif di berbagai kegiatan sosial. Selain itu, dirinya juga memiliki riwayat menduduki posisi penting di beberapa perusahaan.
Selain itu, untuk memberdayakan kaum ibu yang memproduksi jajanan rumahan. Dia juga membuka gerai UMKM, sedangkan bagi pemuda-pemuda yang masih nganggur. Febrianti menciptakan lapangan pekerjaan dengan membuka stand es dan warmindo.
“Alhamdulillah dengan membuka gerai UMKM bisa membantu kaum ibu kreatif untuk memasarkan hasil olah tangannya. Sementara untuk pengembangan kaum muda yang masih nganggur, saya tempatkan untuk jaga stand es teh dan warmindo,” kata Febrianti, saat dihubungi suarajelata.com pada, Senin (11/9/2023).
“Untuk kulinernya di sayuran,” imbuhnya.
Tak hanya itu, disamping pemilik dan pendiri Taman Pendidikan Qur’an (TPQ) di Slerok Tegal ini. Wanita muda nan cantik ini juga aktif di Biro Haji dan Umroh. Selain itu juga memberikan bantuan kuliah gratis bagi anak yang tidak mampu di universitas Sakapenta yang berlokasi di Daerah Keturen.
Febrianti berharap, di Pemilu mendatang, masyarakat bisa lebih maju lebih cerdas dalam kehidupan. Terutama lebih dekat pada Agama agar hati pun selalu tentram.
“Tentram jalani hidup tenang dalam menghadapi hari besok bebas dari lilitan hutang baik pinjol atau pun pinjaman pinjaman keliling yang meresahkan masyarakat,” katanya. (Olam)